KODE-4

Wednesday, June 13, 2007

LOMBA MENULIS ESEI POPULER TENTANG TURKI

LOMBA MENULIS ESEI POPULER TENTANG TURKI

Tema Lomba (pilih salah satu):

“Apa Yang Saya Ketahui Tentang Turki”
“Hubungan Turki-Indonesia”

Ketentuan Lomba:

  • Dibuka untuk peserta usia dibawah 19 tahun, baik pria maupun wanita di seluruh dunia.
  • Ditulis dalam bahasa Indonesia dengan gaya penulisan populer
  • Diketik dengan format Times New Roman font 12, spasi 1.5, di atas kertas berukuran
  • A4 dengan panjang maksimal 5 (lima) halaman
  • Membayar biaya pendaftaran Rp 25.000,00 (sudah termasuk ‘free’ masuk acara Festival Kebudayaan Turki tgl 4-5 Agustus 2007 di Sekolah Kharisma Bangsa, Pondok Cabe, Jakarta, dengan menunjukkan slip bukti transfer yang asli pada saat hari H), ke rekening panitia: Atas Nama : Nurahmawati, Bank: Mandiri KCP Puncak Mas, Jakarta, No. Rekening : 102-00-0417933-6
  • Tulisan dikirim dalam bentuk soft copy ke e-mail panitia Festival Kebudayaan Turki: Discover.Turkey @ hotmail.com (tanpa spasi) selambat-lambatnya diterima tanggal 17 July 2007
  • Kiriman naskah disertai keterangan identitas diri (KTP/Kartu Pelajar), nomor telpon, e-mail, dan tanda bukti/slip pembayaran (apabila naskah dikirim melalui e-mail maka identitas & bukti pembayaran di-scan).
  • Apabila tidak ada keterangan identitas diri + bukti pembayaran, maka naskah dianggap tidak sah.
  • Transfer pembayaran selambat-lambatnya tgl 7 July 2007
  • Keputusan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
  • Pengumuman pemenang dilakukan pada hari ke-2 Festival, yaitu Ahad, 5 Agustus 2007, di Sekolah Kharisma Bangsa, Pondok Cabe, Jakarta
  • Pemenang dan finalis yang tidak dapat datang ke acara festival akan dihubungi melalui surat dan hadiahnya dikirim ke alamat masing-masing.

Hadiah:

  • Juara 1,2,3: piala/trofi, sertifikat + paket sponsor.
  • 10 finalis mendapatkan sertifikat & goodie bag sponsor.

Sumber: Milis FLP

No comments:

Post a Comment